
TERNATE, TERBITMALUT.COM — Setelah Malut United lolos ke Liga 1 musim depan 2024-2025, Gelora Kie Raha Ternate siap menyambut Malut United yang akan bertanding di Musim depan.
Kemenangan 3-2 atas Persiraja Banda Aceh pada babak final Liga 2 2023-2024 yang berlangsung di Stadion Madya, Jakarta, Sabtu (9/3/2024) pukul 15.00 wib, tentunya menjadi sebuah kebanggaan tersendiri bagi Masyarakat Maluku Utara.
Hal itu terlihat partisipasi dukungan masyarakat Maluku Utara untuk Malut United yang berlaga di babak final Liga 2 2023-2024 yang melawan Persiraja Banda Aceh, baik secara langsung menyaksikan di Stadion Madya, Jakarta yang penuh ketegangan, ataupun melalui Layar Lebar atau nonton bareng di berbagai Wilayah Provinsi Maluku Utara.

Salah satunya di Kota Ternate, yang begitu banyak antusias Warga berbondong-bondong menyaksikan laga sengit Malut United vs Persiraja Banda Aceh di berbagai lokasi.
Tepatnya di depan Kantor Wali Kota Ternate yang menyaksikan pertandingan melalui layar lebar Video Dron bersama Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman dan Sekretaris Daerah Kota Ternate, Dr. Rizal Marsaoly.
Usai menyaksikan Kemenangan Malut United di laga penentuan masuk Liga 1 BRI musim 2024-2025, Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman menyampaikan, dengan hasil positif Malut United mengalahkan Persiraja Banda Aceh 3-2.
“Maka sudah pasti Gelora Kie Raha siap menyambut tim kebanggaan Maluku Utara saat ini (Malut United) untuk bertanding melawan tim tamu BRI Liga 1,”tutur Wali Kota.
Tauhid pun menyampaikan rasa bangga terhadap Malut United atas prestasi promosi BRI Liga 1 yang merupakan Liga kasta tertinggi di Indonesia.
“Terima Kasih kepada Masyarakat Kota Ternate dan umumnya Masyarakat Maluku Utara yang sudah mendukung dan mendoakan Malut United bertanding pada hari ini, dan pada akhirnya bisa menang atas Persiraja Banda Aceh,”ucap Tauhid. (**)
Editor : Sukur