LABUHA, TERBITMALUT.COM — Jelang Hari Raya Idhul Adha 1445 Hijriah Tahun 2024 Masehi, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halmahera Selatan (Halsel) Provinsi Maluku Utara, menyiapkan 105 ekor sapi Kurban.

Kesiapan jumlah sapi kurban pada tahun ini mengalami peningkatan, jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.

Kepala Bagian (Kabag) Kesejahteraan Daerah (Kesra) Setda Halsel, Yudi Eka Prastiya mengatakan, ratusan ekor sapi itu hasil dari kerjasama antara pemerintah daerah bersama OPD lingkup Halsel, pemerintahan tingkat kecamatan dan desa.

“Pemkab Halsel menyiapkan 105 hewan sapi kurban pada Idul Adha tahun ini, dari hasil kerjasama dengan OPD, pemerintah tingkat kecamatan, puskesmas dan desa, “ujarnya saat dikonfirmasi Terbitmalut.com Jumat, (31/5/2024) kemarin.

Menurutnya, dari total 105 hewan kurban itu, 45 ekor dari Kesra dan 30 ekor dari masing-masing OPD, serta 30 ekor lainnya dari pemerintah tingkat kecamatan, puskesmas juga desa yang ada di Halmahera Selatan.

Rencananya hewan-hewan Kurban tersebut akan di distribusikan ke wilayah yang membutuhkan, dan itu dilakukan sebelum Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.

“Sesuai dengan arahan Pak Bupati, bulan Juni kita canangkan sebagai bulan tebar kurban, makanya kita inventarisasi kan ke desa-desa yang potensi berkurban. Pendistribusiannya sudah pasti sebelum Idul Adha,”ungkapnya. (**)

Penulis : KnM

Editor : Sukur

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *