WEDA, TERBITMALUT.COM — Dinas Pertanian Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara akan turun melakukan pemeriksaan kesehatan hewan kurban di hari Raya Idul Adha 1444 H/2023 M.
Kadis Pertanian Halteng, Yusmar Ohorella saat dikonfirmasi Terbitmalut.com menyampaikan, Dinas Pertanian Halmahera Tengah akan turun melakukan pemeriksaan hewan kurban dalam waktu dekat.
“Untuk memastikan apakah hewan kurban itu layak di kurban atau tidak dan apakah mengalami penyakit mulut dan kuku atau tidak,” katanya Kamis, (22/6/2023).
Menurutnya, pembagian hewan kurban dari Pemda Halmahera Tengah, tersentral satu pintu di bagian Kesra Setda Kabupaten Halmahera Tengah.
“Sehingga kami mintai ke bagian Kesra agar menyampaikan data titik lokasi pembagian hewan kurban, untuk disampaikan ke Dinas Pertanian. Agar Dinas Pertanian langsung turun langsung memeriksa kesehatan hewan kurban,”ucapnya.
Karena kita berharap agar bagian Kesra bisa sampaikan data distribusi hewan kurban lebih awal. Karena kemungkinan Sabtu, (24/6/2023) Dinas Pertanian akan turun ke lokasi untuk memeriksa kesehatan hewan kurban.
“Untuk pasokan hewan kurban dari luar Halteng tidak ada. Karena Pemda Halteng akan membeli hewan kurban ke Peternak asli Halmahera Tengah, begitu juga sumbangan dari luar,” tambahnya. (**)
Penulis : Sukur
Editor : Redaksi