TERNATE, TERBITMALUT.COM — BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika) Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Babullah Ternate Senin (22/1/2024) merilis Prakiraan Cuaca Hari Ini Senin 22 Januari 2024 di Wilayah Maluku Utara.

Kondisi Cuaca

Pagi hari, umumnya berawan dengan potensi Hujan Ringan – Sedang di wilayah Jailolo, Bacan, Maba, Wasile, Kao, Morotai, Ternate, Tidore Kepulauan dan sekitarnya.

Siang/ Sore hari, umumnya Berawan dengan potensi Hujan Sedang – Lebat disertai petir di Ibu, Jailolo, Wasile, Maba, Kao, Tobelo, Morotai, Tidore Kepulauan dan sekitarnya

Dengan Suhu Udara : 28⁰ C – 32 ⁰C , Kelembaban udara : 75 – 95 %. Angin Barat Laut – Timur Laut ; 10 – 40 km/jam

Peringatan Dini Cuaca 

Waspada Potensi Hujan Sedang – Lebat Disertai Petir Di Wilayah Morotai, Ibu, Maba, Wasile, Jailolo Dan Sekitarnya.

Tinggi Gelombang, umumnya berkisar antara 0.5 – 2.5 meter. Kemudian Waspada Gelombang > 2 Meter Di Perairan Batang Dua- Bitung, Perairan Loloda, Perairan Morotai, Perairan Halmahera, Perairan Sula dan Taliabu.

Editor : Sukur 

Sumber : BMKG Sultan Baabullah Ternate

ads
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *