ads
ads

HALSEL, TERBITMALUT.COM – Usai mendaftar di KPU Halmahera Selatan pada Kamis (18/5/2023) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kabupaten Halmahera Selatan menyiapkan Formulasi dan Strategi Politik Jitu untuk meraih Kursi di 5 Dapil.

Bendahara Perindo Halsel, Rajak Idrus menyampaikan bahwa semua persyaratan Bacaleg telah dinyatakan lengkap, selanjutnya tinggal menunggu hasil verifikasi dari KPU.

“Alhamdulillah kami Perindo sudah mendaftar. Selanjut kami serahkan kepada KPU untuk memverifikasi semua dokumen yang dimasukan sebagai prasyarat bakal calon DPRD Halsel.”katanya seperti rilis diterima Jumat, (19/5/2023).

Menurut Rajak, tak hanya kaders partai yang diikutsertakan pada momentum Caleg kali ini, akan tetapi bagi masyarakat yang dianggap mempunyai potensi itu juga direkrut ke dalam untuk berkontestasi.

“Yang mendaftar di KPU adalah putra-putri putri terbaik Halsel yang memiliki rekam jejak bagus, terutama punya kemampuan, pintar dan cerdas. Sehingga kedepan Insya Allah terpilih tidak menjadi boneka, sebab tugas dan tanggung jawab sebagai wakil rakyat perlu dipahami,”ungkapnya.

Politisi muda yang biasa disapa Jack ini menyebutkan, jumlah Bacaleg Perindo yang mendaftar sebanyak 30 orang tersebar di lima Dapil dan semua merupakan petarung handal. Dengan demikian, kata dia, saat ini pihaknya akan fokus konsolidasi di masing masing Dapil.

Untuk itu, Jack yang juga maju bertarung Dapil III (Tiga), Gane Barat – Gane Timur bersama teman-teman separtai, tentu sudah menyiapkan strategi serta formulasi baru.

“Kalau dapil III ini enak jika, di tata dengan baik. Kita lihat saja nanti, partai mana yang memenangkan pertarungan di dapil III. Dan bagi saya untuk memenangkan Perindo di Dapil III sangat begitu mudah,”ucapnya.

Dapil III terdiri dari tujuh Kecamatan yang terletak di wilayah Gane Barat dan Gane ti6mur yang didalamnya terdapat 176 Desa. Berdasarkan data yang diterima dapat diperkirakan kurang lebih 37.242 suara.

“Itu artinya Perindo optimis punya peluang untuk memenangkan pertarungan pada Pileg di Dapil III. Ada 6 Caleg yang bertarung, tiga orang mewakili Gane Timur dan sisanya lagi mewakili Gane Barat. Jadi mudah saja bagi saya untuk menggapai itu,”tambahnya. (SL/TM)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *