
TOBELO, TERBITMALUT.COM — Sempat diliburkan untuk perayaan Natal 25 Desember 2024, semua pegawai di lingkup pemerintah kabupaten Halmahera Utara, besoknya sudah mulai aktivitas berkantor kembali.
Hal itu disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Halmahera Utara, Erasmus Jhosep Papilaya saat di konfirmasi Terbitmalut.com Kamis, (26/12/2024).
Menurut Sekda, bahwa di tanggal 27 Desember Jumat besok, seluruh ASN atau PTT semua sudah mulai berkantor.
Sehingga, kita berharap kepada para pegawai dapat menyesuaikan, konsen dengan aktivitasnya masing-masing. Karena, libur perayaan Natal 25 Desember kemarin dan cuti bersama sudah selesai.
“Selain para ASN/PTT, para pimpinan OPD agar memperhatikan kehadirannya. Supaya tidak menambah yang namanya hari libur tambahan,”tegasnya mengakhiri. (Nawir)