ads
ads

TERNATE, TERBITMALUT.COM — Tahun 2023 telah berakhir, memasuki tahun 2024 data yang didapat dari dashboard OSS.go.id total Nomor Induk Berusaha (NIB) yang terbit selama tahun 2023 tercatat sebanyak 4.862 NIB.

Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya 2022, NIB yang terbit sebanyak 2.001, artinya ada peningkatan signifikan NIB yang terbit di tahun 2023 ini. Dan tentunya Peningkatannya cukup signifikan diatas 100% lebih.

Sumber : DPMPTSP Kota Ternate

“Hal ini membuktikan bahwa sudah banyak pelaku usaha di Kota Ternate yang sadar akan pentingnya memiliki Nomor Induk Berusaha (NIB) sebagai bukti legalitas dalam berusaha,”ucap Kepala DPMPTSP Kota Ternate, Drs. Bahtiar Teng Selasa, (16/1/2024).

Selain itu, menurut Bahtiar, kenaikan NIB di tahun 2023 ini juga dipicu dengan adanya inovasi yang dilakukan oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Ternate yang pada pertengahan tahun 2023 lalu membentuk Pamong Izin Kelurahan yang langsung dilaunching oleh bapak Walikota Ternate pada bulan Agustus 2023 yang lalu.

“Kehadiran Pamong Izin Kelurahan ini telah memberikan kemudahan bagi para pelaku usaha khususnya UMKM untuk memperoleh NIB secara langsung tanpa di pungut biaya dan dilakukan langsung di Kantor kelurahan setempat. Jadi tidak harus ke Kantor DPMPTSP Kota Ternate untuk mendapatkan pendampingan NIB, cukup di kelurahan setempat. Hal ini tentunya memangkas jarak waktu bagi pelaku usaha dalam hal memperoleh NIB,”jelas Bahtiar.

Peningkatan NIB ini merupakan sebuah bukti atas kerja keras seluruh pihak baik pegawai DPMPTSP Kota Ternate maupun Pamong Izin Kelurahan, yang mana diharapkan peningkatan NIB ini akan terus dipertahankan.

“Sehingga, kedepannya seluruh pelaku usaha terutama UMKM telah memperoleh NIB sebagai legalitas dalam berusaha,”tambah Bahtiar. (**)

Editor : Sukur 

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *