
TOBELO, TERBITMALUT.COM — Warga Desa Dagasuli, Kecamatan Loloda Kepulauan, Kabupaten Halmahera Utara akhirnya menikmati jaringan Telkomsel, setelah hampir setahun jaringan Telkomsel hilang.
Salah Satu Warga, Fihmi mengatakan, warga desa Dagasuli sudah hampir setahun tidak menikmati jaringan Telkomsel.
“Karena hilang jaringan kurang lebih delapan bulan lamanya. Dan alhamdulillah, warga desa Dagasuli kembali lagi menikmati jaringan telkomsel,”ujarnya kepada Terbitmalut.com Jumat, (21/6/2024).
Untuk itu, ia menyampaikan dengan rasa bangga dan terima kasih kepada pemerintah desa, terutama kepada Kades Ahmad Amun, yang sudah mengupayakan jaringan yang sempat hilang delapan bulan lamanya
“Ini waktu yang cukup lama, alhamdulillah hari ini bisa kami menikmati kembali, terima kasih atas upaya yang dilakukan pemerintah Desa Dagasuli,”ucapnya.
Sementara itu, Kepala Desa Dagasuli, Ahmad Amun menyampaikan bahwa upaya yang dilakukan melalui teknis Morotai untuk memperbaiki tower mini.
“Pertama kita datangkan alat dan kita memakai jasa teknisi asal Morotai untuk memperbaiki tower mini, dan hari ini jaringan Telkomsel sudah kembali. Dan mudah-mudahan tidak ada kendala lagi, sehingga masyarakat bisa menikmati jaringan yang ada,”ungkapnya.
“Apalagi desa Dagasuli ini merupakan daerah terluar, bagian kepulauan, maka mau tidak mau harus kita upayakan,”tambahnya. (**)
Penulis : Nawir
Editor : Sukur